Skill Yang Diperlukan Dalam Mendaki Gunung
Setiap gunung,
bukit, ataupun tempat hiking yang
kalian tuju tentunya memiliki karateristik dan tingkat kesulitan jalur yang
berbeda-beda. Ada yang sangat menanjak ada juga yang jalurnya dipenuhi dengan
bonus. Hal tersebutlah yang bisa menjadi ciri khas tiap gunung yang akan maupun
yang sudah dikunjungi.
Perlu diketahui
bahwa olahraga mendaki gunung bukanlah olahraga yang sembarangan. Mendaki
gunung dapat dikategorikan sebagai olahraga ekstrem. Dimana diperlukan skill yang dapat membuat diri kita tetap
aman dan selamat sampai kembali lagi ke rumah. Berikut adalah skill yang diperlukan bagi seorang
pendaki gunung:
1.
Navigasi
Kemampuan menavigasi diri
sangat diperlukan saat berada di alam bebas. Kamu setidaknya tahu bagaimana
cara membaca peta dan menggunaan kompas. Kemampuan dan peralatan ini adalah hal
dasar yang harus dimiliki oleh seorang pendaki
2.
Membuat api
Latihlah kemampuan
membuat api di alam bebas sebaik mungkin, agar saat keadaan buruk datang, kamu
tetap bisa menyalakan api darurat untuk memasak dan menghangatkan tubuh.
3.
Memilih pakaian dengan
baik
Memakai pakaian yang
salah dapat membahayakan keselamatan diri kamu saat mendaki. Pakaian dengan
bahan yang tidak anti angin dan air, serta sulit untuk kering bisa jadi
penyebab terkena hipotermia. Maka dari itu, bijaklah dalam memilih pakaian dan
sesuai dengan kebutuhan gunung.
4.
Membuat shelter
Saat kamu terjebak karena
kondisi cuaca buruk, terlalu lelah untuk melanjutkan perjalanan, atau kemalaman
di perjalanan, kemampuan untuk membuat shelter
darurat akan sangat menolong. Shelter yang
kamu buat bisa berupa bivak alam, bivak dari jas hujan atau terpal, atau jika
keadaan memungkinkan mendirikan hammock.
5.
Membuat sinyal bantuan
Jika terjadi halangan
ditengah jalan, maka kamu perlu memiliki kemampuan untuk memberikan sinyal pada
regu penolong yang dapat memberitahukan posisi kamu berada.
Menjadi seorang
pendaki gunung yang baik harus merencanakan dan mempersiapkan dengan matang
disetiap perjalanan pendakian dilakukan. Dan tentunya, jangan membuang sampah
sembarangan ya guys! Bawa sampah mu turun! Salam Lestari!
Komentar
Posting Komentar